Wisata Pulau Pari, Liburan Dengan Keindahan Alam dan Pantainya Yang Mempesona
RajaTravel99 - Kepulauan Seribu memiliki berbagai pulau dan pantai yang memukau. Di antara sekian banyak alternatif wisata, Pulau Pari menjadi salah satu yang cukup tersohor keindahannya, gak kalah dengan Pulau Tidung atau Pulau Pramuka.
Pulau Pari menawarkan lingkungan alam yang asri, bersih, dan indah. Dijamin bakal betah liburan ke sini.
1. Cara menuju Pulau Pari
Kalau kamu pengin berwisata ke Pulau Pari, kamu bisa melakukan perjalanan laut dari Pelabuhan Muara Angke. Biasanya kapal berangkat setiap dua kali sehari, yakni pukul 07.00 dan 14.00. Harganya dibanderol sekitar Rp40 ribu per orang dengan waktu tempuh sekitar dua jam, tergantung keadaan cuaca dan gelombang laut.
Kalau pengin yang lebih aman dan nyaman, kamu bisa naik kapal melalui Pelabuhan Marina, Ancol. Harganya sekitar Rp150-170 ribu per orang dengan waktu tempuh sekitar 1,5 jam. Meski lebih mahal, tapi sebanding dengan kenyamanan dan waktu tempuh yang lebih singkat.
2. Fasilitas yang ditawarkan Pulau Pari
Bisa dibilang Pulau Pari sudah menjadi tempat wisata andalan di Kepulauan Seribu. Kamu bisa menemukan permainan air, warung makan, tempat ibadah, dan penginapan dengan mudah.
3. Aktivitas yang bisa dilakukan di Pulau Pari
Jangan cuma berenang di pinggir pantai, kamu wajib banget snorkeling di sini. Bisa juga menjajal berbagai watersport, salah satunya banana boat. Untuk snorkeling kamu cukup membayar biaya sewa alat sekitar Rp30 ribu dan kapal seharga Rp400-600 ribu. Sedangkan untuk bermain banana boat, biayanya sekitar Rp30 ribu.
Selain itu, kamu juga berkeliling pulau menggunakan sepeda. Per harinya dikenakan biaya sekitar Rp20 ribu. SahabatQQ
Supaya liburan lebih berfaedah, coba deh ikut melestarikan lingkungan hijau di kawasan Pulau Pari dengan menanam bibit mangrove bersama para relawan dan pengelola setempat. Setelah itu, kamu bisa menjelajah mangrove menggunakan kapal kecil dengan harga sekitar Rp15 ribu per orang.
4. Sewalah kapal jika pengin puas liburan di Pulau Pari
Awalnya Pari hanya dikunjungi jika Pulau Tidung penuh. Namun, lambat laun kawasan ini berkembang cukup pesat. Pulau seluas sekitar 40,32 hektare ini setidaknya punya beberapa pantai yang eksotis menjadi destinasi yang banyak di kunjungi.
Jadi gak ada ruginya menyewa kapal sendiri untuk eksplore lebih dalam. Ada beberapa keuntungan yang akan kamu dapatkan, terutama kalau kamu rombongan. Beberapa di antaranya seperti:
- Kapal akan siap sedia sesuai kesepakatan di awal.
- Kapal private tanpa digabung dengan rombongan lain.
- Kapal siap mengantarkanmu ke spot snorkeling terbaik.
- Bisa minta disiapkan alat snorkeling.
- Gratis satu dus air mineral kemasan.
Harga sewa kapal selama di Pulau Pari tergantung berapa banyak orang dalam satu rombongan. Kira-kira harganya seperti ini (bisa berubah sewaktu-waktu):
- Kapasitas 10 orang Rp1.400.000.
- Kapasitas 15 orang Rp1.800.000.
- Kapasitas 20 orang Rp2.200.000.
- Kapasitas 25 orang Rp2.400.000.
- Kapasitas 30 orang Rp2.600.000.
- Kapasitas 35 orang Rp2.800.000.
- Kapasitas 40 orang Rp3.000.000.
5. Tempat wisata andalan di Pulau Pari
Selama di Pulau Pari, kamu harus datang ke tiga pantai terbaiknya. Di antaranya Pantai Pasir Perawan, Pantai Kresek, dan Pantai Bintang.
Ketiga pantai tersebut memiliki ciri khasnya masing-masing. Kalau ke Pantai Pasir Perawan, kamu akan menemukan pasir putih, ombak tenang, dan air laut yang jernih. Gak kalah menariknya, terdapat beragam terumbu karang yang indah.
Selanjutnya, ada Pantai Kresek yang memiliki hamparan pasir putih yang luas. Terdapat tumbuhan yang rindang untuk berteduh di kala panas. Kamu bisa mendapatkan foto Instagramable dengan latar belakang padang ilalang di sini. Agen Domino99
Terakhir ada Pantai Bintang yang hampir serupa dengan Pantai Pasir Perawan. Tempat ini cukup sepi, tapi tetap memiliki fasilitas yang tak kalah lengkap. Ketiga pantai tersebut dibanderol biaya tiket masuk sekitar Rp5.000.
Gimana, sudah kebayang gimana asyiknya liburan ke Pulau Pari? Jadi kapan mau ke sini?
Post a Comment